![]() |
Salah satu rumah warga di Peudada terendam banjir pasca hujan deras mengguyur wilayah Kabupaten Bireuen, Sabtu, 21 Januari 2023. (Joniful/KabarViral79.Com) |
BIREUEN, KabarViral79.Com – Akibat hujan deras yang menguyur wilayah Kabupaten Bireuen dengan intensitan tinggi mulai 05.00 WIB hingga malam hari, 12 Kecamatan di wilayah Bireuen Dikepung Banjir, Sabtu, 21 Januari 2023.
Menurut data yang diterima dari tim di Posko Tagana, Dinas Sosial Bireuen, ke-11 Kecamatan yang dilanda banjir itu, di antaranya Desa Cot Krut Kecamatan Makmur dan di Kecamatan Peusangan, meliputi Desa Alue Udeung, Desa Paloh, Desa Paya Abo. Lalu Kota Juang meliputi Desa Pulo Ara, Bireuen Meunasah Blang.
Disusul Kecamatan Jeumpa, Desa Cot Keutapang, Blang Mee serat beberapa desa lainya, di Kecamatan Juli, Desa Blang Ketumba,, Desa Batee Raya, Desa Juli Seutuy, Desa Mns. Tanjong, Desa Paya Ru.
Di Kecamatan Peudada juga ikut banjir meliputi, Desa Meunasah Alue, Desa Alue Sijuk, Desa Jaba dan Blang Matang. Begitu juga di kecamatan Peulimbang meliputi Balee Dalam, Desa Garap serta Desa Meunasah Tengoh.
![]() |
Salah satu Masjid di Samalanga juga ikut terendam banjir pasca hujan deras mengguyur wilayah Kabupaten Bireuen, Sabtu, 21 Januari 2023. (Joniful/KabarViral79.Com) |
Selanjutnya Kecamatan Jeunieb yakni Desa Sampa Ajad, Janggot Seungko, Ulee Blang, Paya Bili, Blang Neubok Barat, Ulee Gajah, Meunasah Kupula, Meunasah Tambo, Meunasah Keutapang serta Cot Geulumpang Baro.
Kecamatan Pandrah banjir ikut menghantam Desa Samagadeng, Kuta Resep, Pandrah Janeng, Gampong Blang, Pandrah Kandeh, Desa Panton, Lancok Ulim dan Desa Garot.
Selanjutnya Simpang Mamplam meliputi Desa Ie Rhob Timu, Ie Rhob Barat, Ie Rhob Babah Lueng, Arongan dan Blang Kuta Coh.
Tak hanya itu, Kecamatan Samalanga juga ikut dihantam banjir di Desa Cot Siron, Desa Tanjongan, Desa Meuliek, Desa Gampong Putoh, Desa Kandang, Desa Gampong Baro, Desa Namploh Blang Garang juga Desa Namploh Baro.
“Kalau warga yang mengungsi sesuai laporan yang kami terima dari Kecamatan Pandrah, warga di Desa Lancok Ulim sebanyak 150 KK atau 600 jiwa, dan warga Gampong Blang sebanyak 121 KK atau 450 jiwa. Kedua warga di desa itu mengungsi di Meunasah Desa setempat, karena rumah mereka terendam banjir,” ujar seorang petugas Tagana Bireuen, Zulfikar GA. (Joniful)
from KabarViral79.Com https://ift.tt/pnwtRSQ
via Beritarh
0 Komentar